Serah Terima Program Infrastruktur Berbasis Masyarakat

Kosongsatunews.com PAREPARE, – Kegiatan serah terima infrastruktur terbangun IBM Kotaku tahun anggaran 2022, LPM ujung lare, kelurahan ujung lare, kecamatan Soreang kota Parepare, terselenggara di kafe and resto Teras Empang, Selasa (13/12/2022).

Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Ujung Lare Ir.H.Andi Sudirman Parenrengi dalam sambutannya mengatakan area pengerukan dan penutupan plat drainase di RW 04 kelurahan ujung lare ini menelan dana 750 juta yang bersumber dari dana APBN bantuan aspirasi anggota DPR H.Andi Iwan Darmawan Aras dari fraksi Gerindra, pengerjaan berdasarkan swakelola masyarakat dengan bimbingan dan petunjuk dari Kementerian PUPR lewat PPK Balai Permukiman melalui program Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU)

“RW 04 kelurahan Ujung Lare tercatat sebagai daerah kumuh berdasarkan SK walikota Parepare, tingkat kekumuhannya terletak pada drainase yang terbentang sepanjang RW 04 tersebut” kata Andi Sudirman yang juga sebagai Ketua LPMK kelurahan Ujung Lare

Lanjut dikatakan, output yang dihasilkan setelah pengerukan sedimen dan penutupan cor beton saluran drainase ini sangat bermanfaat bagi masyarakat ORW kebun sayur, selain mengatasi masalah banjir, juga menjadi akses jalan alternatif, sehingga pemukiman terlihat semakin bersih dan tertata baik.

Camat Kecamatan Soreang Dede Harirustaman,S.STP dalam sambutannya mengatakan pengerjaan program kotaku ini sangat bermanfaat bagi masyarakatnya, penutupan Got Drainase ini menjadi akses jalan warga dan menjafi pengurai kemacetan yang terjadi di jalan Lahalede akibat pulangnya anak sekolah SMP Negeri 2 Parepare, siswa yang berdomisili dibelakang sekolah cukup melalui pintu belakang untuk masuk dan pulang sekolah

“Karena ini akan menjadi jalan, maka harus diserahkan kepada pemerintah kota untuk perawatan dan perbaikannya kedepan, namun tentu warga RW 04 harus menjaga dan ikut merawatnya, mengenai penerangan lampu nantinya kelurahan ujung lare berkordinasi dengan PJU untuk penyediaan lampu jalan” jelas pak camat

Kementerian PUPR melalui PPK Balai Permukiman yang diwakili oleh Andi Nurmayanti, mengatakan pengerjaan proyek ini diselesaikan dengan tepat waktu oleh LPM ujung lare yang didampingi Fasilitator Kelurahan dari Balai Permukiman, hasil pekerjaan program IBM KOTAKU padat karya satu paket dengan pemberdayaan skala lingkungan senilai 750 juta yang pelaksanaannya dilaksanakan oleh masyarakat, dimulai oleh persiapan, perencanaan, pelaksanaan hingga selesai akan kami kembalikan ke pemerintah kelurahan ujung lare.

“Pekerjaan fisik dari program KOTAKU telah selesai dikerjakan dan dikembalikan oleh kementerian PUPR ke masyarakat untuk difungsikan dan dijaga pemeliharaannya” ungkap Andi Nurmayanti

Dalam pertemuan ini dilakukan serah terima hasil pelaksanaan pekerjaan infrastruktur berbasis masyarakat di kelurahan ujung lare, dengan program kota tanpa Kumuh (KOTAKU)

Serah terima dimulai dari penyerahan berkas pertanggung jawaban kegiatan dari ketua LPM H.Andi Sudirman Parenrengi ke Kementerian PUPR Balai Permukiman Andi Nurmayanti

Selanjutnya Andi Nurmayanti menyerahkan Berkas ke Pemerintah setempat yang diwakili oleh Lurah Kelurahan Ujung Lare Muhammad Suryanzah,ST

“Setelah diserahkan, nantinya kepada Pemerintah kota Parepare dalam hal ini kelurahan ujung lare, dapat melanjutkan pemeliharaan program ini dengan baik dan bersinergi dengan masyarakat” harap Andi Nirmayanti

Lurah Kelurahan Ujung Lare Muhammad Suryanzah,ST yang mewakili menerima program Kotaku untuk diberikan kepada masyarakatnya mengatakan atas nama pemerintah kota Parepare menyampaikan terimakasih dan tetap mendukung program KOTAKU untuk dilanjutkan dalam pemeliharaannya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *