KOSONGSATUNEWS.COM – SMK Negeri 1 Makassar menggelar halal bihalal Idul Fitri 1444 hijriah berlangsung di ruang multimedia SMK 1 jalan Mangerangi kota Makassar, Rabu (17/5/2023).
Tradisi halal bi halal merupakan tradisi sifatnya Islami yang dimanfaatkan untuk mempererat kembali silaturahmi bernuansa kekeluargaan dan saling maaf memaafkan.
Diharapkan melalui kegiatan ini dapat dijadikan momentum bagi warga sekolah untuk semakin meningkatkan komunikasi dan interaksi dalam menabur kebaikan antar sesama guru.
Dalam kesempatan halal bi halal tersebut hadir Kepala SMKN 1 Makassar, Kasrun Kasiran, S.Pd M.Pd, Ketua Komite, Drs. Kamarulla MM, Pengawas sekolah, Drs. H. Sabirin MM dan dewan guru sekitar 50 orang.
Selanjutnya yang menyampaikan tauziah halal bi halal yaitu Ustadz Dr. Usman Jazad, MPd. Dosen UIN ini membawakan ceramah berjudul Mengendalikan Hawa Nafsu.
Menurut Saparuddin seorang guru SMK 1 Makassar bahwa tahun ini kepala sekolah SMK 1 Kasrun akan menunaikan rukun Islam yang kelima. Rencana beliau berangkat ibadah haji ke tanah suci pada 8 Juni 2023 melalui Embarkasi Makassar.
(RuRi)