Memeriahkan HUT RI yang ke-78 tahun 2023 Kerukunan Warga Komplek Perumahan Griya Angkasa yang terletak di Jl.Arung Teko Sudiang, Kecamatan Biring Kanaya, Makassar gelar beragam lomba serta panggung hiburan.
Seluruh rangkaian perlombaan digelar dikomplek Griya Angkasa. Yang lebih meriahnya lagi penerimaan hadiah berlangsung di malam puncak panggung hiburan rakyat. Selain itu, dimalam puncak panggung hiburan juga berbagai pentas di tampilkan mulai dari musik dangdut, campur Sari, tari tarian hingga pertunjukan teater yang mengangkat tema perjuangan. Ketua Panitia sekaligus Ketua Lingkungan Kerukunan Warga Komplek Perumahan Griya Angkasa, Letkol Sus. M. Sapari S.Ag, M. PD.I mengatakan bahwa acara perayaan HUT RI yang ke 78 ini sebagai bentuk semangat patriotisme dan kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia, ungkapnya.
Lanjut dikatakan, rangkaian kegiatan perayaan HUT RI ini digelar untuk semakin menanamkan rasa nasionalisme serta memaknai semangat perjuangan kemerdekaan dari warga. Selain itu, kegiatan tersebut juga diharapkan dapat menumbuhkan solidaritas dan mempererat tali silaturahmi antar setiap warga serta yang terpenting untuk menciptakan kondisi lingkungan yang aman dan tertib, ujarnya.
Masih Letkol Sus M. Sapari menyampaikan bahwa perayaan ini yang pertama kali dilaksanakan di komplek ini dan ini merupakan sebuah pancingan, kami merangsang, kami menghimbau, kami menghimpun agar supaya komplek griya angkasa yang tidak banyak hanya sekitar 68 rumah menjadi komplek yang begitu merangkul antara satu dengan yang lainnya, serta menjadi keluarga besar, menjadi keluarga yang memiliki keterpautan batin antara satu dengan yang lainnya. Begitu pun juga menghilangkan gep gep Karena gejala gejala itu kalau tidak diantisipasi dari awal akan menjadi besar dan sudah kita hilangkan, katanya.
Sementara itu, Haryatno salah satu penggerak terlaksananya acara ini menyampaikan rasa syukurnya seluruh kegiatan berlangsung meriah melibatkan seluruh warga komplek. “Alhamdulillah, momen kemerdekaan ini cukup meriah dan penuh hikmat. Mari kita gunakan untuk meningkatkan kerukunan warga. Saling membantu, menghargai, menghormati, dan menciptakan lingkungan yan aman, tenteram dan nyaman,”harap Haryatno. Ditempat yang sama, Agus Ariyanto salah satu anggota panitia juga menyampaikan rasa syukurnya dan rasa kegembiraanya karena dapat memeriahkan HUT RI yang ke 78 bersama kerukunan warga komplek perumahan griya angkasa, jelas Agus Ariyanto yang diselimuti rasa syukur dan gembira.