PPP AKAN BUKA PENJARINGAN CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI BONE PADA MEI 2024.

Bone – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel) akan membuka penjaringan calon bupati dan wakil bupati Bone pada Mei 2024. PPP akan mencari figur potensial untuk maju Pilkada 2024, termasuk kandidat dari eksternal partai.

“Kita mulai tahapan penjaringan rencana tanggal 1 Mei hingga pertengahan Mei. Itu untuk pendaftaran bakal calon bupati Bone dan wakil bupati Bone,” ujar Ketua DPC PPP Bone Khairul Amran kepada Kosongsatunews.com, Minggu (31/3/2024).

Khairul mengatakan, PPP memiliki mekanisme berjenjang dalam mengusung calon kepala daerah. Dia memastikan tahapan seleksi akan berlangsung ketat.

“Semua pendaftaran dimulai dari bawah, apalagi DPW sudah mempercayakan kami melakukan penjaringan. Makanya kami nanti akan betul-betul selektif dalam memilih figur, karena kami akan menjadi bagian dari pemenang,” katanya.

Khairul mengaku percaya dirinya partainya termasuk yang diperhitungkan di Pilkada Bone. Hal ini setelah pada Pileg 2024 PPP mampu merebut 1 kursi pimpinan di DPRD Bone dengan jumlah kursi 5.

“Di Bone tidak ada partai yang bisa mengusung sendiri. Kami punya posisi tawar dalam mengusung karena punya 5 kursi, dan tentu ini modal besar,” beber Khairul.

Dia menambahkan, penjaringan kepala daerah ini terbuka untuk umum selama memenuhi kriteria yang dipersyaratkan. Khairul menuturkan, tahapan dan syarat pendaftaran akan diumumkan lebih lanjut.

“Kami juga pastikan PPP ini terbuka untuk siapa pun yang akan mendaftar. Dan sejauh ini sudah ada beberapa orang yang melakukan komunikasi dengan PPP, nantilah kami sampaikan setelah dia ambil formulir,” pungkasnya

Penulis (Rahman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *