Operasi Lilin 2024: Polres Sidrap Pastikan Kenyamanan dan Keamanan Warga

SIDRAP, — Pelaksanaan Operasi Lilin 2024 memasuki hari kedua, dengan fokus pada pengamanan Natal dan Tahun Baru. Situasi arus lalu lintas di wilayah Sidrap, khususnya di sekitar Pos Terpadu, hingga saat ini masih terpantau kondusif. Minggu, 22 Desember 2024

Kapolres Sidrap, AKBP Fantry Taherong melalui Kabag Ops KOMPOL Nasri mengungkapkan bahwa koordinasi dan kerja sama antar instansi menjadi kunci dalam menjaga kelancaran arus lalu lintas dan keamanan masyarakat.

“Kami memastikan seluruh personel di lapangan bekerja maksimal, baik dalam pengaturan lalu lintas maupun pelayanan kepada masyarakat,” ujarnya.

Di Pos Terpadu yang berada di Pelataran Monumen Ganggawa Pusat Kota Sidrap, petugas gabungan dari Polri, TNI, dan instansi terkait terus siaga memberikan pelayanan, seperti informasi jalur alternatif, bantuan kesehatan, dan pengamanan area keramaian.

Kasat Lantas Polres Sidrap, AKP Nawir Eming menambahkan bahwa pihaknya melakukan rekayasa lalu lintas jika diperlukan untuk menghindari kemacetan di lokasi rawan. “Sejauh ini, arus kendaraan masih terpantau lancar, terutama di jalur utama menuju tempat ibadah dan pusat perbelanjaan,” katanya.

Operasi Lilin 2024 akan berlangsung hingga 2 Januari 2025. Polres Sidrap mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi aturan lalu lintas dan melaporkan jika ada situasi darurat melalui hotline yang telah disediakan dan tetap waspada pada cuaca ekstrim saat ini. (MDS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *