Penyembelihan Hewan Kurban di Mapolres di Pimpin Langsung Kapolres Sidrap

KOSONGSATUNEWS.COM,SIDRAP— Dalam rangka memperingati hari raya Idul Adha 1441 H, Polres Sidrap, Sulawesi Selatan laksanakan ibadah qurban, Jumat, 31 Juli 2020.

Penyembelihan hewan kurban ini disaksikan langsung Kapolres Sidrap, AKBP Leonardo Panji Wahyudi di halaman Polres Sidrap, Jalan Bau Massepe Nomor 1 Pangkajene, Kecamatan Maritenggae.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Sidrap AKBP Leonardo Panji Wahyudi memimpin langsung prosesi penyembelihan sebagai bentuk simbolis di mulai nya penyembelihan hewan qurban tersebut.

Jumlah hewan kurban yang disembelih pada tahun ini, sebanyak 21 ekor yang terdiri dari 19 ekor sapi dan 2 ekor kambing.

Adapun sapi yang disembelih di Mapolres Sidrap sebanyak 11 ekor sapi dan sisanya 8 sapi kurban dibawa ke masing-masing Polsek untuk disembelih.

Usai disembelih, Kapolres beserta anggotanya ikut serta membagi-bagikan daging kurban sebagai simbolis kepada masyarakat setempat.

Daging kurban ini dibangikan kepada kurang lebih 700 warga, mulai dari masyarakat sekitar dan beberapa anggota Polisi Sidrap serta mitra kerja Polres Sidrap.

Adapun sistem pembagiannya yakni setiap personil polres Sidrap membawakan 1 kilogram kepada warga.

Kegiatan ini tetap mengedepankan protokol kesehatan di tengah pandemi covid-19.

Kapolres Sidrap, AKBP Leonardo Panji Wahyudi merasa bahagia dapat berbagi hewan kurban dengan masyarakat di sekitar Polres dan Polsek di masing-masing wilayah.

“Agar masyarakat dapat bersama-sama dengan Polres Sidrap merayakan hari raya Kurban dan meneladani nabi Ibrahim AS,” jelas Kapolres.

Diketahui, makna kurban adalah keta’atan. hikmah kurban seperti dalam sejarah ketika nabi Ibrahim as,di perintah Allah Swt, untuk menyembelih anak nya Ismail, dan Nabi Ibrahim melaksanakan perintah tersebut sebagai bentuk keta’atanya, namun di gantikan dengan se ekor domba.

Jika diplementasikan dengan tugas-tugas negara, terutama tugas Kepolisian, yaitu disiplin, profesional, integratif.

“Utamanya dalam menjalankan tugas dengan sebaik mungkin sebagai bentuk ketaatannya terhadap negara,” tutup AKBP Leonardo Panji Wahyudi. (M. Darwis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *