Guru SDN Tanggul Patompo II Ikuti Pelatihan Pandai Berhitung Metode GASING

KOSONGSATUNEWS.COM – Dua guru SD Negeri Tanggul Patompo II terdiri guru kelas awal dan guru kelas tinggi telah mengikuti pelatihan pandai berhitung dengan metode Gampang, Asyik dan Menyenangkan atau GASING.

Pelatihan ini memberikan wawasan mendalam khususnya bagi guru SD yang sedang mengikuti kegiatan ini, banyak hal yang dipelajari tentang bagaimana menyusun dan mengelola pembelajaran metode Gasing secara efektif yang berpusat pada peserta didik.

Kegiatan pelatihan untuk guru SD Se Kecamatan Mamajang ini berlangsung selama tiga hari, 9-11 November 2023 dan di hotel Prima Makassar jalan Ratulangi No 17 dengan menghadirkan sejumlah pemateri atau narasumber.

Kepala UPT SPF SD Negeri Tanggul Patompo II Samsuddin, S.Pd M.Pd menyampaikan, kegiatan ini sangat penting karena membahas dan melatih mengenai konten pembelajaran matematika dengan cara berhitung metode Gasing.

Di samping, banyak manfaat yang bisa di dapatkan guru dari pelatihan matematika dengan metode Gasing ini.

“Konsentrasi pembelajaran ini (matematika) yaitu dengan belajar dan bermain,” ujarnya.

Dari pelatihan ini tambahnya, diharapkan guru SDN Tanggul Patompo II yang telah mengikuti pelatihan dapat mengimbas kepada guru lain metode Gasing yang telah mereka pelajari sehingga dapat diterapkan saat pembelajaran matematika di semua kelas.

Metode GASING adalah suatu metode pembelajaran matematika dengan langkah demi langkah yang membuat anak menguasai matematika secara gampang, asyik dan menyenangkan.

Dalam pembelajaran metode GASING ini anak-anak diajak bermain dan bereksplorasi dengan alat peraga sehingga benar-benar terasa dan terbayang konsep yang ingin disampaikan.

Sekedar informasi, skema belajar Gasing merupakan rencana Strategis Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto yang di canangkan pada momen Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2023 lalu. (#RR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *