KOSONGSATUNEWS.COM, SIDRAP — Program Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang (UMS Rappang) kembali menyelenggarakan ujian tesis tutup bagi mahasiswa Magister Administrasi Publik (MAP) pada Kamis, 20 November 2025. Kegiatan akademik tersebut berlangsung di lantai 5 Gedung Rektorat UMS Rappang dan dihadiri jajaran dosen pembimbing serta tim penguji.
Mahasiswa yang diuji adalah Hardinda, asal Sulawesi Tenggara, yang pada kesempatan tersebut mempertahankan hasil penelitiannya berjudul:
“Evaluasi Model Digital Governance untuk Meningkatkan Layanan Publik Inklusif dan Transparan di Kabupaten Sidrap.”
Hardinda mengkaji efektivitas penerapan digital governance dalam meningkatkan kualitas layanan publik yang lebih inklusif, mudah diakses, dan transparan bagi masyarakat Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap).Ujian dipandu oleh Prof. Dr. Muliani S., S.IP., M.Si selaku Pembimbing I dan Dr. Andi Nilwana, SE., M.Si sebagai Pembimbing II.
Tim penguji terdiri atas:
• Prof. Dr. H. Jamaluddin, S.Sos., M.Si
• Dr. Ahmad Mustanir, S.IP., M.Si
• Dr. Hj. Nuraini K., M.Pd.
Ketua Program Studi MAP, Dr. Andi Nilwana, SE., M.Si, turut hadir memberikan arahan akademik dalam pelaksanaan ujian tersebut.
Ujian berlangsung pada 20 November 2025 di Lantai 5 Gedung Rektorat UMS Rappang, Kabupaten Sidenreng Rappang.
Penelitian ini dinilai relevan dengan kebutuhan pemerintah daerah untuk memperkuat transformasi digital dalam pelayanan publik. Digitalisasi dianggap mampu mengatasi persoalan aksesibilitas, mempercepat layanan, serta meningkatkan transparansi seiring tuntutan masyarakat yang kian tinggi terhadap pemerintahan yang responsif dan akuntabel.
Ujian dilaksanakan dengan presentasi hasil penelitian oleh mahasiswa, kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan pendalaman materi oleh tim penguji. Hardinda dinilai mampu menjelaskan metodologi, temuan, serta kontribusi ilmiah penelitiannya secara baik dan sistematis. Penulis : Ahmad Mustanir




