Perumahan Syariah Hadir di Kabupaten Majene

KOSONGSATUNEWS.COM, MAJENE — Direktur pengembangan bisnis PT Sinergi Properti Syariah Muhammad Akram mengtakan, pembangunan perumahaan syariah itu akan dilakukan di Lingkungan Leppe Kelurahan Lembang Kecamatan Banggae Timur, Majene. “Tahap pertama kita bangun 60 unit,” ucapnya, Minggu 25 Oktober saat ditemui di Grand Lauching dan Customer Gethering di Villa Bogor.

Ada empat tipe yaitu 50, 36, 40, dan 45. Sudah ada tiga provinsi yang sudah di masuki projek ini yakni Sulsel, Sultra, dan Sulbar. “Dan insya Allah bulan depan kita buka di Gorongtalo,” ungkapnya.

Lanjut Akram, perumahanan syariah ini adalah yang pertama di Sulbar. “Kita pemilih Majene sebagai projek pertama kita di Sulbar karena berdasarkan lis tanah yang masuk dan berdasarkan riset potensi pasar,” ujarnya.

Pembangunan perumahaan sama sekali tidak menggunakan pembiyaan dari Bank manapun. Tidak ada biaya akad, tidak ada denda, dan tidak ada sita rumah bila terjadi kredit macet. “Dan kehadiran kita di Majene untuk mensupot orang tua yang menyekolakan anak di Majene,” jelasnya.

Ia.menuturkan,semua masyarakat bisa menjadi user. Yang penting ber agama islam. Karena perumahaan ini diperuntukan untuk orang islam Sebab perumahaan ini bebas dari riba.

Lauching tersebut dihadir langaung Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman, dan Pertanahan Lies Hermawati There. (r2/Bahar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *