SINJAI, Kosongsatunews.com – Setelah melalui proses cukup “alot” kini pengurus Karang Taruna Sejati, Desa Alenangka, Kecamatan Sinjai Selatan, Kabupaten Sinjai, Provinsi Sulawesi, resmi dilantik. Pelantikan ini berlangsung di Aula Desa Alengka oleh Andi Ilyas Tappareng, Kades Alenangka, Rabu 7 Agustus 2024.
Turut hadir dalam acara ini, Makmur, S. Pd ketua BPD Alenangka, Faisal Kadus Joalampe, Jamaluddin Tola Imam desa Alenqngka, Syamsukri Pendamping lokal Desa Alenangka, juga turut hadir dari pihak Polsek Sinjai Selatan dan para tokoh pemuda serta sejumlah undangan lainnya.
Andi Ilyas, Kades Alenangka dalam sambutannya mengatakan, agar para pengurus Karang Taruna Sejati Desa Alenangka bisa berinovasi dan terlibat dalam berbagai kegiatan kedepannya sesuai dengan tupoksinya.
“Terus menjaga kekompakan dan terjun dalam berbagai kegiatan kepemudaan serta kegiatan-kegiatan sosial” Ungkapnya.
Hal senada diungkapkan oleh ketua BPD Desa Alenangka, Makmur, S. Pd, dimana pihaknya mengajak kepada karangtaruna yang telah dilantik untuk menjaga kekompakan serta bergerak secara bersama dan ikhlas dalam menjalankan tugas.
“Mengingat regulasi yang ada saat ini masih terbatas anggaran untuk Karang Taruna harus bekerja dengan ikhlas. Mari bergandengan tangan dalam berbagai kegiatan kepemudaan dan kegiatan sosial” Harapnya.
Muhammad Yusuf Buraerah, SH salah seorang badan pertimbangan Karang Taruna Sejati, Desa Alenangka, mengapresia atas pelantikan tersebut. Bahkan dia berharap kedepan ada gebrakan nyata ditengah masyarakat.
“Gebrakannya dinanti warga” Singkatnya. (UC)